Anggota Polsek Udanawu konsisten dalam melaksanakan kegiatan sambang dialogis bersama warga desa untuk memberikan dan menyampaikan pesan pesan kamtibmas secara langsung.
Kegiatan sambang dialogis seperti yang dilaksanakan oleh anggota Polsek Udanawu Aipda Sunanto, Bripka Aris, dan Brigadir Sandy ini selain bertujuan untuk menyampaikan himbauan kamtibmas dan memastikan kondisi lingkungan aman dari gangguan kamtibmas 3 C (Curat, Curat, dan Curanmor) serta tindak kejahatan lainnya, akan tetapi juga disampaikan tentang informasi terkini salah satunya tentang semakin banyaknya modus penipuan yang menyasar warga desa.
Dengan adanya konsistensi pelaksanaan giat sambang dialogis oleh anggota Polsek Udanawu seperti ini, diharapkan bisa memberi dampak positif serta rasa aman bagi warga. Di sisi lain, kondisi dan situasi lingkungan bisa terpantau secara langsung.
Antisipasi Balap Liar pada Malam Minggu Polsek Sukorejo Tingkatkan Patroli Blue Light
UNIT INTELKAM POLSEK SUKOREJO LAKUKAN PENGGALANGANPENGGALANGAN KE TUKANG PARKIR
Personil dari Polsek Sukorejo Laksanakan Giat Patroli ke Alfamart Pakunden
Polsek Sukorejo Patroli di Pemukiman Warga Siang Hari