Menggelar apel pagi di halaman depan Mapolres Blitar Kota pada Senin (29/03) pukul 07.00 WIB. Kapolres AKBP Dr Yudhi Hery Setiawan, S.I.K.,M.Si memberikan pengarahan kepada segenap personel kepolisian Polres Blitar Kota.
Dalam apel pagi itu, setidaknya terdapat empat arahan utama yang diberikan oleh Kapolres, yakni menekankan bahwa sebagai polisi, harus dapat menjaga sikap dan perilaku entah pada saat menjalankan tugas maupun pada saat bermasyarakat.
“Mari kita upayakan untuk selalu dapat memberikan nilai-nilai kemanfaatan pada masyarakat umum,” katanya.
Kedua, AKBP Dr Yudhi Hery Setiawan, S.I.K.,M.Si berpesan kepada anggotanya untuk lebih berhati-hati dalam menggunakan media sosial. Ia tidak menyarankan anggotanya untuk menggunakan media sosial secara berlebihan yang dapat mengakibatkan dampak negatif tanpa disadari, terutama dalam menyebar luaskan informasi ataupun berita yang terjadi saat ini.
Ia menyebutkan, harus ada filterisasi informasi sebelum memutuskan untuk sharing atau membagikan sebuah berita. “Manfaatkan media dengan bijak, atau istilahnya saring sebelum sharing,” tegasnya.
Berikutnya, Kapolres juga mengingatkan kepada seluruh anggotanya untuk meningkatkan kewaspadaan sehubungan dengan adanya aksi teror yang ada di Makassar. Ia menegaskan kepada anggotanya untuk lebih intens dalam mengamati situasi sehingga orientasi terhadap lingkungan dapat lebih kuat.
Terakhir, keempat ialah terkait dengan persiapan Bulan Ramadhan, ia mengintruksikan pada anggota kepolisian untuk mengantisipasi adanya kegiatan masyarakat yang berpotensi membuat kerumunan.
Cegah Paham Radikalisme, Polri Tekankan Pentingnya Upaya Kontra Radikal
Polsek Sukorejo Awali Kegiatan dengan Pengaturan Pagi
WUJUDKAN KAMTIBMAS AGAR TETAP KONDUSIF POLSEK SUKOREJO PATROLI SPBU
Menjelang Pilkada Ipda Joni selaku Panit Reskrim Polsek Sukorejo Cek Petugas Jaga di Kantor Bawaslu