Kapolsek Kepanjenkidul Kompol Agus Ahmad Fauzi, S.H di dampingi Danramil Kota Blitar beserta anggota Polsek Kepanjenkidul dan anggota Koramil melakukan aksi bagi-bagi masker bagi para pedagang dan Pembeli serta warga masyarakat yang beraktifitas di pasar templek dan pasar Loak Jl..Kaca Piring kelurahan Kepanjenkidul Kota Blitar.Senin (10/8/2020)
Kali ini, kegiatan sosialisasi gerakan jatim bermasker menyasar pasar-pasar tradisional yang dinilai berpotensi terjadinya penyebaran Corona virus Disease 2019 atau yang lebih dikenal dengan COVID-19.
Kapolsek Kepanjenkidul beserta Danramil Kota serta anggota tak segan segan menyisir gang-gang sempit di pasar loak dan menyapa warga yang sedang berbelanja sambil membagi-bagikan masker dan berikan himbauan
“Ini Pak, Ibu maskernya, tolong kalau beraktifitas di luar rumah wajib pakai masker. Ini untuk kebaikan kita semua mencegah penyebaran wabah ini,” ujar Kapolsek Kepanjenkidul sambil membantu memasang masker yang ia bagikan.
Ia juga menyarankan agar proses transaksi di pasar tersebut harus dilakukan sesuai dengan protokol kesehatan, yakni dengan selalu menjaga jarak.
Menurut Kapolsek , pasar merupakan tempat berisiko tinggi penyebaran virus corona, karena terjadi interaksi langsung antara pedagang dengan pembeli, bahkan tidak bisa dipungkiri terjadi kerumunan massa.
“Karenanya kita berinisiatif untuk Blusukan menyasar pasar-pasar, mensosialisasikan pencegahannya kepada pelaku pasar, baik kepada pedagang ataupun pembeli. Sekalian kita membagikan masker agar dapat digunakan setiap beraktifitas di pasar,” kata Kapolsek Kepanjenkidul
Saat melakukan sosialisasi, Kapolsek tidak bosan-bosannya mengingatkan poin-poin penting pencegahan virus corona, seperti jaga jarak, sering-sering mencuci tangan dengan sabun hingga mengkonsumsi makanan yang bernutrisi untuk meningkatkan imun tubuh.
Untuk beberapa Pasar Tradisional templek dan Pasar Loak Kapolsek dan anggota membagikan lebih dari 300 masker.
Kapolri Tegaskan Kesiapan Jelang Pilkada Serentak 2024
Cooling System, Kapolres Blitar Kota Hadiri Sholawat Kebangsaan untuk Sukseskan Pilkada Serentak 2024
Polres Madiun Kota Kawal Ketat Distribusi Logistik Pilkada Serentak 2024
Colling System, Polres Ponorogo Gelar Media Gathering Perkuat Sinergitas Bersama Jurnalis