Polsek Kepanjen Kidul Polres Blitar Kota mendapat laporan dari masyarakat pada hari Senin tanggal 23 Desember 2019 di Jl. Veteran Gg.IX No.26 Rt.02 Rw.09 kelurahan Kepanjen Kidul kota Blitar telah ditemukan orang meninggal dunia didalam rumah. Polsek Kepanjen Kidul begitu mendapat laporan langsung menuju TKP dipimpin langsung Kapolsek Kepanjen Kidul Kompol Agus Fauzi, SH.

Setelah di TKP dan benar ditemukan orang meninggal dunia. Kapolsek Kepanjen Kidul Kompol Agus Fauzi, SH saat dikonfirmasi menjelaskan pada hari dan tanggal tersebut, tetangga korban curiga bahwa lampu teras rumah korban sudah dua hari menyala dan korban tidak kelihatan aktivitas diluar rumah. Berdasarkan kecurigan tersebut kemudian menghubungi ketua RT, selanjutnya secara bersama-sama mengecek dan mengintip melalui jendela samping rumah korban dan diketahui korban terlentang di lantai didalam rumah dengan memakai mukena. Mengetahui hal tersebut, secara bersama-sama dengan disaksikan adik kandung korban membuka kunci pintu rumah secara paksa yang dalam keadaan terkunci dan setelah dilihat dari dekat didapati korban sudah meninggal dunia. Selanjutnya melaporkan kejadian tersebut ke Polsek Kepanjen Kidul.

Polsek Kepanjen Kidul bersama unit reskrim Polres Blitar Kota mengumpulkan barang bukti dan melakukan penyelidikan lebih lanjut untuk mengetahui penyebab kematian korban.