Jumat (23/6/2023) Personil Kepolisian Sektor Ponggok Polres Blitar Kota melaksanakan patroli dialogis di rumah warga Desa Bacem Kec. Ponggok. Hal ini sebagai wujud polri guna mendekatkan diri dengan masyarakat. Kegiatan tersebut dipimpin oleh KA SPKT Aiptu Agung berserta 2 personel.
Kegiatan patroli dialogis dilaksanakan guna mengetahui situasi dan kondisi dengan sasaran pemukiman warga Desa Bacem. Dalam kegiatan tersebut petugas menggali informasi dari warga terkait kondusifitas lingkungan. Selain itu petugas juga menyampaikan pesan kamtibmas kepada warga masyarakat agar ikut serta dalam menjaga keamanan lingkungan.
Aiptu Agung mengungkapkan bahwa kegiatan patroli dialogis ini sangat efektif selain untuk mencegah kriminalitas di lingkungan pemukiman warga juga dapat digunakan sebagai wadah menyerap saran dan keluhan warga masyarakat terhadap kinerja kepolisian.
“Dengan berinteraksi langsung dengan warga masyarakat dapat diperoleh informasi nyata terkait kondisi lingkungan sehingga dalam melaksanakan tindakan kepolisian akan lebih tepat sasaran” tambahnya.
CEGAH GANGGUAN LALU LINTAS, PERSONIL POLSEK UDANAWU LAKSANAKAN PATROLI BLUE LIGHT DI SIMPANG EMPAT TRAFFIC LIGHT MANTENAN UDANAWU
Kapolsek Udanawu Hadiri Kegiatan Buka Bersama Kekeluargaan UPT SDN Slemanan 02
Personil Polsek Udanawu Gelar Pengamanan Sholat Jumat, Untuk Memastikan Keamanan Terjaga
SEMANGAT PERSONEL POLSEK SUKOREJO MELAKSANAKAN PENGATURAN LALU LINTAS DI PAGI HARI