Polsek Udanawu – Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah hukum Polsek Udanawu, anggota Polsek Udanawu melaksanakan giat rutin patroli blue light di jalan Raya Blitar – Kediri tepatnya di Desa Slemanan Kecamatan Udanawu Kabupaten Blitar. Rabu, 06 September 2023.
Dalam patroli Blue Light tersebut di Pimpin oleh Aiptu Agus Priyono selaku Ka SPKT Polsek Udanawu dan di bantu oleh Bripka Aris Hendrik Mustofa dan Brigadir M. Eka Imida, Melaksanakan kegiatan patroli di Jalan Raya Blitar Kediri di Desa Slemanan dan Sepanjang jalan Raya Blitar -Kediri wilayah Hukum Polsek Udanawu tersebut bertujuan untuk mencegah terjadinya kriminalitas dan untuk mencegah laka lantas.
Untuk itu Polri dalam hal ini anggota Polsek Udanawu hadir di masyarakat untuk menciptakan rasa aman di masyarakat. Karena dengan adanya patroli dapat mencegah niat para pelaku kejahatan yang akan berbuat kejahatan.
Kapolsek Udanawu Akp Gawik Wahyuti SH. telah memerintahkan anggotanya untuk melakukan patroli di tempat tempat yang rawan kecelakaan dan rawan kriminalitas, hal itu sebagai wujud implementasi tugas kepolisian dalam menciptakan situasi yang aman dari kejahatan maupun terjadinya laka Lantas, “ucap Kapolsek”
Anggota Polsek Udanawu Tingkatkan Patroli Obyek Vital Pada Malam Hari Antisipasi Kriminalitas.
MENDEKATI PILKADA SERENTAK, POLSEK UDANAWU TINGKATKAN PATROLI BLUE LIGHT UNTUK CIPTAKAN RASA AMAN BAGI MASYARAKAT
Jelang Pilkada Serentak 2024, Polsek Udanawu Bersama Muspika Udanawu Gelar Doa Bersama
Sambangi Warmas Petani Desa Besuki di Hari Minggu, Kanit Binmas Polsek Udanawu Sampaikan Pesan Kamtibmas