Polsek Wonodadi – Pada hari libur merupakan hari rawan terjadinya gangguan kamtibmas utamanya Bank yang ada mesin ATM diantaranya kantor fungsional Bank Jatim yang letaknya di wilayah kecamatan Wonodadi dalam wilayah hukum Polsek Wonodadi. Untuk mencegah terjadinya tindak kriminalitas pada saat akhir hari libur, anggota Polsek Wonodadi Polres Blitar Kota Polda Jatim giatkan patrolinya ke bank yang ada mesin ATMnya. Minggu (18/12/2022) malam.
Selain berpatroli anggota Polsek Wonodadi juga berdialog dengan petugas keamanan kantor bank yang bertugas pada hari itu sambil menyampaikan pesan pesan kamtibmas dimana saat bertugas dituntut kewaspadaan dan tidak menyepelekan tanggung jawab.
Kapolsek Wonodadi AKP Agus Hendro Tri S, SH menyampaikan kegiatan patroli di perbankan rutin dilakukan khususnya pada hari libur dengan sasaran bank yang ada mesin ATM nya dan dianggap rawan terjadinya kriminalitas yang mana mobilitas masyarakat cukup tinggi di hari libur apalagi yang letaknya jauh dari pemukiman warga sehingga perlu pemantauan yang lebih. Perbankan yang ada mesin ATM nya rawan terjadinya kriminalitas baik itu secara digital maupun konvensional dan juga tidak lupa menghimbau petugas satpam yang berjaga hari itu untuk sering mengawasi mesin ATM yang ada di bank tersebut karena letaknya diluar kantor dan selalu terbuka selain itu mengingatkan kembali tentang protokol kesehatan minimal menggunakan masker saat beraktifitas diluar rumah.
Patroli perbankan juga menghimbau kepada nasabah atau warga yang ditemui saat bertransaksi di mesin ATM agar kendaraannya dikunci sebelum masuk ke ATM, upaya tersebut dilakukan guna meminimalisir dan mencegah gangguan kamtibmas dengan mencegah bertemunya niat dan kesempatan pelaku kejahatan.
Polsek Wonodadi Melaksanakan Giat Patroli Obvit Pertokoan di Wilayah Wonodadi
POLSEK WONODADI MELAKSANAKAN KEGIATAN PATROLI OBVIT DI TOKO EMAS DI WILAYAH WONODADI
GIAT SOSIALISASI KEPADA PETANI DI DESA JATEN DI WILAYAH HUKUM POLSEK WONODADI
MUSPIKA WONODADI CEK KESIAPAN TPS PILKADA 2024 SE KEC WONODADI DI WILAYAH HUKUM POLSEK WONODADI