Dalam rangka menciptakan situasi dan kondisi yang aman serta mengantisipasi terjadinya gangguan Kamtibmas polsek Sananwetan menggelar operasi Cipkon (Cipta kondisi) bersama gabungan dari polsek Kepanjen kidul dan Polsek Nglegok yang masuk dalam Rayon Timur jajaran Polres Blitar Kota,senin 20 Januari 2020
Sebelum pelaksanaan kegiatan cipta kondisi seluruh anggota yang melaksanakan tugas mendapat arahan dari Pawas ( Perwira Pengawas ) Polsek Sananwetan Iptu Datuk Sh bertempat di halaman mako Polsek Sananwetan,dalam arahannya Iptu Datuk Sh menjelaskan target atau Sasaran cipta kondisi adalah untuk antisipasi tindak kejahatan seperti curat, curas dan curanmor (3C).Selain itu juga terhadap premanisme, peredaran miras dan narkoba,penggunaan senjata api maupun senjata tajam serta kelengkapan surat-surat kendaraan
Setelah mendapat arahan dari pawas sekitar pukul 23.45 Wib seluruh Anggota melaksanakan giat cipkon bertempat di depan mako polsek Sananwetan Jln kalimantan kelurahan Sananwetan kota blitar dengan melaksanakan pemeriksaan barang bawaan dan pemeriksaan kendaraan.kegiatan cipta kondisi Dini hari ini Berdasarkan pantauan dan laporan,selama pelaksanaan Ops Cipkon telah berjalan dengan aman dan lancar , petugas juga melakukan himbauan dan menyampaikan pesan-pesan Kamtibmas kepada masyarakat,”AG)
Patroli perbankan di wilayah hukum Polsek Nglegok berikan himbauan Kamtibmas kepada petugas keamanan bank
Patroli dialogis Polsek Nglegok dengan pemilik toko emas berikan himbauan Kamtibmas antisipasi tindak 3C
Patroli dialogis di area SPBU Jiwut berikan himbauan Kamtibmas kepada karyawan SPBU cegah tindak 3C
Patroli malam Polsek Nglegok di lingkungan warga berikan himbauan Kamtibmas antisipasi tindak kriminalitas saat malam hari