Dalam rangka menciptakan situasi yang aman dan kondusif dan meminimalsir adanya potensi kerawanan seperti saling berebut dan berdesakan, Bhabinkamtibmas Polsek Udanawu Polres Blitar Kota, mendampingi warganya yang mendapat pembagian Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) dari Dinas Sosial Kabupaten Blitar di sub Agen PKH KUBE KARYA MAKMUR desa Besuki Kecamatan Udanawu Kab. Blitar, pada hari Jum’at tanggal 08/03/2019.
Seperti terlihat saat Bhabinkamtibmas Polsek Udanawu Briptu M. Eka Imida, Bhabinkamtibmas Desa Mangunan Brigadir Dodi Herlingga mendampingi warganya agar menjaga ketertiban saat mengantre, untuk menghindari hal yang tidak diinginkan sehingga pendistribusian BPNT yang diwujudkan dalam bentuk Beras dan telur dapat berjalan tertib, lancar, dan aman, kepada warga diharapkan tertib dan dipastikan semua akan mendapatkan haknya, jadi tidak usah berebut, serta agar mempergunakan bantuan tersebut sebaik-baiknya untuk memenuhi kebutuhan keluarga, jelas Briptu M. Eka Imida.
Wahyuni salah satu warga Desa Besuki mengucapkan banyak terimakasih dengan adanya bantuan tersebut sehingga sedikit banyak membantu perekonomian keluarganya, dari Kepolisian juga ramah dalam pengamanan, ungkapnya.
Dalam kesempatan lain Kapolsek Udanawu polres Blitar Kota AKP wahyu Satriyo Widodo menyampaikan, terimakasih kepada anggota yang sudah aktif di setiap kegiatan masyarakat, peka terhadap lingkungan dan solid dalam setiap mengamankan kegiatan masyarakat, sehingga setiap kegiatan dapat berjalan lancar aman dan kondusif, jelas Kapolsek Udanawu.
Kapolri Pastikan Kabag Ops Polres Solok Selatan Di Pecat dan di Proses Pidana
Polri Berhasil Ungkap 397 Kasus TPPO dan 482 Tersangka, Selamatkan 904 Korban dalam Sebulan
ANGGOTA POLSEK UDANAWU LAKSANAKAN PATROLI BLUE LIGHT PADA TEMPAT RAWAN LAKA, SETELAH DI GUYUR HUJAN.
Petugas Patroli Polsek Udanawu Monitoring Area Persawahan Dan Pemukiman Guna Tingkatkan Keamanan