Polsek Sukorejo – Personil Polsek Sukorejo melaksanakan Pengamanan Vaksinasi Massal yang bekerja sama dengan dinas kesehatan dan rumah sakit syuhada haji, kegiatan vaksin massal gratis untuk warga wilayah Kecamatan Sukorejo Kota Blitar, yang bertempat di RSSH Kel. Pakunden Kecamatan Sukorejo Kota Blitar. Rabu ( 22/09/2021 ).
Kegiatan vaksinasi massal di mulai pukul 08.00 WIB sampai dengan selesai, Adapun warga yang divaksin adalah yang berumur 18 tahun keatas yang berada diwilayah kecamatan Sukorejo Kota Blitar, jelas Iptu Mas’ud.
Pada kesempatan tersebut, Bhabinkamtibmas Bripka Dodik Kristiawan mengecek langsung pelaksanaan pemberian Vaksin Covid-19 kepada Masyarakat.
Sebelum divaksin, para penerima vaksin melaksanakan beberapa proses diantaranya, terlebih dahulu melaksanakan pendaftaran, dilanjutkan dengan pemeriksaan screening, kemudian dilakukan penyuntikan vaksin.
Program Vaksinasi dilakukan secara bergiliran kepada masyarakat, banyaknya Pro dan Kontra oleh masyarakat dengan adanya program Vaksinasi ini, Polsek Sukorejo selalu memberikan Edukatif kepada masyarakat supaya mau diberikan vaksin karena vaksin ini sudah standar nasional Indonesia ( SNI ) dan layak diberikan kepada masyarakat aman dan halal.
Dengan adanya program pemerintah terkait Vaksin COVID 19, masyarakat ikut mendukung dan mensukseskan vaksinasi dengan cara ikut kegiatan vaksin dan memberikan Edukatif ke teman sanak saudara supaya segera vaksin guna meminimalisir penyebaran Covid 19.
Kapolri Tegaskan Kesiapan Jelang Pilkada Serentak 2024
Cooling System, Kapolres Blitar Kota Hadiri Sholawat Kebangsaan untuk Sukseskan Pilkada Serentak 2024
Polres Madiun Kota Kawal Ketat Distribusi Logistik Pilkada Serentak 2024
Colling System, Polres Ponorogo Gelar Media Gathering Perkuat Sinergitas Bersama Jurnalis