Bhabinkamtibmas Polsek Ponggok bersama Babinsa Koramil Ponggok menyalurkan bantuan berupa paket sembako dari Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) Jumat (29/5/2020).
Sejumlah kardus yang paket sembako yang berisi Beras 5 kg, Minyak goreng 2 liter, Gandum 1 kg, Gula pasir 1 kg, Sarden abc kecil 1 buah, Kecap bango, Abon dan Mie Instan 10 bungkus dibagikan kepada para pelaku pariwisata terdampak Covid-19 di wilayah Kecamatan Ponggok.
Adapun desa yang mendapat bantuan antara lain Desa Jatilengger, Desa Karangbendo,Desa Kebonduren dan Desa Maliran.
Kapolsek Pongok AKP Sony Suhartanto S.H mengatakan, bantuan tersebut diharapkan dapat membantu meringankan beban ekonomi para pelaku pariwisata khususnya di Ponggok yang terdampak pandemi COVID-19.
Harapannya pandemi Covid-19 ini segera berakhir dan keadaan dapat kembali normal. (Humas Polsek Ponggok)
KEGIATAN GAKTUR LALIN PAGI DI WILAYAH HUKUM POLSEK WONODADI
KEGIATAN PENGAMANAN ISTIGHOSAH DAN DO’A BERSAMA IKA-PMII DI WILAYAH HUKUM POLSEK WONODADI
Kapolri Tegaskan Kesiapan Jelang Pilkada Serentak 2024
Cooling System, Kapolres Blitar Kota Hadiri Sholawat Kebangsaan untuk Sukseskan Pilkada Serentak 2024