Polsek Kepanjen Kidul Polres Blitar Kota pada hari ini Senin tanggal 25 November 2019 dengan menggunakan Backbone Kidul yang diawaki Panit Binmas Aipda Siswandi dan bhabinkamtibmas Aipda Suprapto beserta Panit Lantas Bripka Imam Slamet melaksanakan giat kordinasi terkait bantuan air bersih di lingkungan rw 7 dan rw 9 kelurahan Sentul kecamatan Kepanjen Kidul kota Blitar.
Koordinasi rencana kegiatan sosial ini untuk melancarkan kegiatan nantinya. Bantuan air bersih saat ini sangat dibutuhkan masyarakat yang kekeringan sumber air dirumah maupun sumur terdekat. Polsek Kepanjen Kidul berkoordinasi dengan perangkat maupun pihak pihak terkait. Polsek Kepanjen Kidul melalui Bhabinkamtibmas kelurahan Sentul Aipda Suprapto menjelaskan bantuan air bersih ini nantinya akan disalurkan kepada masyarakat yang kurang mampu ataupun yang sumber airnya telah kering dengan harapan sedikit bantuan air bersih dapat meringankan sebagian kesulitan masyarakat.
Polsek Wonodadi Melaksanakan Patroli Dialogis Di wilayah hukumnya
Minggu Kasih Silaturahmi Bersama Komunitas Olahragawan Bela Diri
Bhabinkamtibmas Polsek Sukorejo Laksanakan Giat Jumat Curhat Bersama Warga Karangsari
Hari Jadi Humas Polri Ke-73, Kadiv Humas Beri Apresiasi Berangkatkan Personel dan Media Ibadah Umroh