Untuk mengantisipasi terjadinya banjir, TNI-Polri kembali melakukan kerja bakti di aliran sungai DAM Desa Kebonduren Kecamatan Ponggok Kabupaten Blitar
Kerja bakti tersebut dilakukan oleh Polsek Ponggok, Koramil serta warga itu dilakukan pada Jumat (8/12/2023).
” Ini adalah yang kedua kalinya kami melakukan kerja bakti, tujuannya untuk mengantisipasi adanya tumpukan sampah dialiran sungai,” kata Bhabinkamtibmas desa Kebonduren AIPDA ANDRI EKO HIMAWAN
mengingat curah hujan belakangan ini sangat tinggi, pihaknya mengajak seluruh anggota dan warga untuk bersama-sama membersihkan lokasi-lokasi yang rawan banjir.
“Kami fokus ke beberapa aliran sungai, karena lokasi ini kalau tidak dibersihkan akan menyebabkan banjir,” tutup Aipda Andri
BHABINKAMTIBMAS POLSEK PONGGOK SAMBANGI PETERNAK DI DESA BINAAN
PATROLI MALAM HARI, BHABINKAMTIBMAS POLSEK PONGGOK AJAK PEMUDA AKTIF JAGA KAMTIBMAS
JAGA KAMTIBMAS TETAP AMAN, BHABINKAMTIBMAS DESA CANDIREJO DIALOGIS DENGAN PEMUDA DESA
Sambangi Warmas Petani Desa Besuki di Hari Minggu, Kanit Binmas Polsek Udanawu Sampaikan Pesan Kamtibmas