Sanankulon – Kegiatan anggota Polsek Sanankulon Bripka Dian Sulistrianto beserta anggota melaksanakan kegiatan rutin yaitu pengamanan di Gereja wilayah Kec. Sanankulon. Minggu (10/1). Mengingat kembali tugas sebagai anggota Kepolisian sebagai pelindung pengayom dan pelayan masyarakat sekaligus melaksanakan kegiatan pengamanan di gereja sebagai bentuk pelayanan prima kepada masyarakat khususnya kepada umat Nasrani yang sedang melaksanakan ibadah.
Kegiatan pengamanan Ini merupakan pengamanan rutin dan semakin ditingkatkan untuk mengantisipasi adanya ganguan Kamtibmas. Personil kepolisian memberikan keamanan dan kenyamanan kepada warga masyarakat yang sedang beribadah khususnya umat kristiani, sehingga tercipta situasi aman dan kondusif. Bripka Dian Sulistrianto terlihat sedang melaksanakan pengaman gereja dan memberikan pesan himbauan kamtibmas kepada pendeta. Kita juga mengharapkan masyarakat untuk mengambil peranan dalam melakukan pengamanan. Partisipasi masyarakat diharapkan dilakukan dengan cara meningkatkan pengamanan di wilayah tempat tinggalnya masing-masing. Warga diminta memberikan laporan jika melihat orang mencurigakan.
Kapolsek Sanankulon AKP Wahono menyatakan pengamanan ini juga bertujuan untuk memberikan rasa aman dan nyaman bagi jemaah gereja, selain itu untuk mencegah terjadinya gangguan kamtibmas di lingkungan sekitar gereja. Pengamanan gereja ini rutin di lakukan oleh anggota kepolisan setiap hari minggu “Harapan kami agar umat Nasrani dapat melaksanakan ibadahnya dengan hikmat karena adanya pengamanan yang dilakukan oleh anggota Kepolisian” Ungkap Bripka Dian.
Kapolri Pastikan Kabag Ops Polres Solok Selatan Di Pecat dan di Proses Pidana
Polri Berhasil Ungkap 397 Kasus TPPO dan 482 Tersangka, Selamatkan 904 Korban dalam Sebulan
ANGGOTA POLSEK UDANAWU LAKSANAKAN PATROLI BLUE LIGHT PADA TEMPAT RAWAN LAKA, SETELAH DI GUYUR HUJAN.
Petugas Patroli Polsek Udanawu Monitoring Area Persawahan Dan Pemukiman Guna Tingkatkan Keamanan