Polsek Ponggok Polres Blitar Kota menggelar Patroli Quick Wins untuk mengantisipasi gangguan kamtibmas di wilayah hukum setempat.Kapolsek Ponggok AKP Sujarwo, S.H., M.H. mengatakan, untuk sasaran dari patroli ini adalah antisipasi curat, curas dan curanmor, terorisme, dan gangguan kamtibmas lainnya.
“Tiga personel diterjunkan dalam patroli ini, dengan rute patroli dimulai dari Mapolsek Ponggok menuju Bank Bri Unit Ponggok, Alfamidi Jatilengger, Pertokoan emas, dan SPBU katanya.
“Tim patroli juga melakukan pengecekan keamanan mesin ATM yang ada di wilayah Kecamatan Ponggok,” katanya.
Kapolsek Ponggok AKP SUJARWO, S.H., M.H. mengatakan, sejauh ini tidak menemukan adanya tindak pidana selama pelaksanaan patroli maupun gangguan kamtibmas lainnya yang dapat menimbulkan keresahan masyarakat.
Ia juga menyebutkan tujuan patroli ini adalah untuk mampu berinteraksi dengan cara menemui warga di sejumlah tempat baik itu di pasar dan lokasi usaha lain untuk mengidentifikasi dan mengantisipasi gangguan kamtibmas.
“Kami berharap dengan adanya kegiatan patroli ini di objek vital dapat memberikan rasa aman kepada warga serta dapat terciptanya kamtibmas yang aman dan kondusif,” ucapnya.
Polsek Sukorejo Awali Kegiatan dengan Pengaturan Pagi
WUJUDKAN KAMTIBMAS AGAR TETAP KONDUSIF POLSEK SUKOREJO PATROLI SPBU
Menjelang Pilkada Ipda Joni selaku Panit Reskrim Polsek Sukorejo Cek Petugas Jaga di Kantor Bawaslu
POLSEK PONGGOK PATROLI HARKAMTIBMAS KE BANK JATIM DSN SUMBERNANAS