Polsek Sukorejo – Mengantisipasi aksi balapan liar pada malam hari, Polsek Sukorejo gencar melaksanakan patroli. Sabtu, 15 Oktober 2022 malam.
Kegiatan Patroli Antisipasi Balap Liar tersebut dipimpin langsung Kapolsek Sukorejo secara mobiling pemantauan wilayah yang biasa dibuat sebagai ajang tempat balap liar yaitu di sepanjang Jalan Tanjung dan sepanjang jalan Cemara Kecamatan Sukorejo Kota Blitar.
Kapolsek Sukorejo AKP Sunardi mengatakan, patroli ini dilakukan guna mengantisipasi gangguan kamtibmas, terutama balapan liar yang meresahkan masyarakat dan pengguna jalan raya.
“Biasanya, pada waktu malam sekira pukul 24.00 wib para remaja masih ada yang nongkrong, hal tersebut disinyalir kerap dimanfaatkan untuk balap liar,” ujarnya.
Untuk itu, tiap sabtu malam personel Polsek Sukorejo kami kerahkan untuk melakukan patroli di jalan tersebut untuk mencegah aksi balap liar. Pungkas AKP Sunardi.
BHABINKAMTIBMAS DIALOGIS, LARANG PEMILIK BENGKEL JUAL KNALPOT YANG TIDAK SESUAI SPESIFIKASI
BHABINKAMTIBMAS LAKUKAN PATROLI DIALOGIS UNTUK MENDEKATKAN DIRI DENGAN MASYARAKAT
MELALUI GIAT DDS BHABINKAMTIBMAS BERIKAN HIMBAUAN KAMTIBMAS JELANG PILKADA
KEGIATAN GAKTUR LALIN PAGI DI WILAYAH HUKUM POLSEK WONODADI