Polsek Ponggok meningkatkan patroli di toko-toko emas di wilayahnya selama bulan Ramadhan. Hal ini dilakukan untuk mengantisipasi tindak kriminalitas yang mungkin meningkat di bulan Ramadhan, Selasa (26/03/2024)
Kapolsek Ponggok AKP SUJARWO, S.H., M.H. saat dikonfirmasi mengatakan bahwa patroli ini dilakukan oleh personel gabungan piket fungsi Polsek Ponggok dan dilakukan secara rutin, baik siang maupun malam hari.
“Kami ingin memastikan keamanan dan kenyamanan masyarakat selama bulan Ramadhan,” kata AKP SUJARWO “Patroli ini juga untuk memberikan rasa aman kepada para pemilik toko emas.”
Selain patroli, Potugas Patroli juga memberikan imbauan kepada para pemilik toko emas untuk meningkatkan kewaspadaan. Para pemilik toko emas diimbau untuk memasang CCTV di tokonya dan selalu berhati-hati saat melayani pembeli.
Anggota Polsek Udanawu Tingkatkan Patroli Obyek Vital Pada Malam Hari Antisipasi Kriminalitas.
MENDEKATI PILKADA SERENTAK, POLSEK UDANAWU TINGKATKAN PATROLI BLUE LIGHT UNTUK CIPTAKAN RASA AMAN BAGI MASYARAKAT
Jelang Pilkada Serentak 2024, Polsek Udanawu Bersama Muspika Udanawu Gelar Doa Bersama
BHABINKAMTIBMAS DIALOGIS, LARANG PEMILIK BENGKEL JUAL KNALPOT YANG TIDAK SESUAI SPESIFIKASI