Polres Blitar Kota, Senin (04/11/2019). Anggota Satlantas Polres Blitar Kota menjadi Irup di Sekolah dalam rangka giat Sosialisasi Ops Zebra Semeru 2019 . Kegiatan ini berlangsung secara nasional untuk memberikan kondisi lalu lintas yang aman, dan nyaman hingga akhir tahun mendatang.
Dalam kegiatan ini, tentunya akan ada penindakan kepada pengguna kendaraan yang tidak memenuhi semua aturan, dan pastinya mengacu pada Undang-undang No.22 tahun 2009 tentang Lalu Lintas dan Angkutan Jalan (LLAJ).
Ada 8 Sasaran Ops Zebra Semeru 2019 yang disampaikan saat menjadi Irup di Sekolah, berikut adalah 8 Sasaran tersebut :
1. Pengendara motor yang tidak menggunakan helm standard.
2. Pengendara roda empat yang tidak menggunakan safety belt.
3. Melebihi batas kecepatan.
4. Mengemudikan kendaraan dalam pengaruh Alkohol.
5. Pengendara kendaraan dibawah umur
6. Gunakan hanpone saat mengemudi
7. Melawan arus.
8. Keabsahan surat-surat pengemudi.
Diharapkan dengan adanya kegiatan Operasi Zebra Semeru 2019 ini, tingkat pelanggaran yang terjadi di Kota Blitar menurun, agar tercipta Kamseltibcarlantas yang kondusif.
Polres Bojonegoro Raih Penghargaan dari PMI sebagai Pendonor Darah Terbanyak
Polres Malang Tangani Insiden Laka Laut, Dua Nelayan yang Dihantam Ombak
Kapolri Tekankan Pentingnya Edukasi Cegah Karhutla sejak dini saat buka Jambore Karhutla
ANTISIPASI TINDAK KEJAHATAN DI PASAR TRADISIONAL, POLSEK PONGGOK PATROLI TOKO EMAS