Polsek Sanankulon – Aiptu Heru SB selaku KSPKT memimpin langsung kegiatan patroli harkamtibmas dengan melaksanakan patroli dengan sasaran pusat perbelajaan maupun pertokoan emas yang ada d kawasan pasar Ds. Sumberingin. Selasa (25/10/22).

Aiptu Heru mengatakan bahwa dengan dilaksanakannya patroli oeh anggota tersebut diharapakan dapat mencegah dan meminimalkan terjadinya tindak pidana Curat, Curas, Curanmor/3C maupun Jambret. “Disamping itu untuk mencegah terjadinya tindak pidana, anggota juga menyampaikan pesan-pesan kamtibmas kepada karyawan toko maupun pembeli pada saat berpatroli. Tingkatkan kewaspadaan bila mencurigai gerak gerik orang yang mencurigakan dapat menghubungi Polsek Sanankulon. ucapnya.

Keberadaan petugas Kepolisian dilapangan mampu untuk mencegah potensi gangguan kamtibmas maupun kriminalitas yang dapat terjadi sewaktu waktu. Salahsatu upaya pencegahan atau preventif terhadap segala bentuk potensi gangguan kamtibmas adalah dengan meningkatkan intensitas patroli kewilayahan. “Kami bersama anggota melaksanakan patroli kamtibmas rutin dilaksanakan baik siang ataupun malam pada jam rawan tindak kriminalitas”. imbuhnya.

Sementara ditempat terpisah Kapolsek Sanankulon AKP Budi Agus S, S.H. menyampaikan bahwa anggota kami terus berupaya dalam memelihara dan menjaga situasi kamtibmas agar tetap dalam kondisi aman kondusif diantaranya dengan melakukan patroli maupun berikan himbauan himbauan kamtibmas kepada masyarakat secara rutin disejumlah obyek vital yang ada di wilayah hukum Polsek Sanakulon. “Harapannya situasi kamtibmas tetap terpelihara dengan aman dan kondusif meminimalisir segala bentuk kerawanan maupun gangguan kriminalitas yang merugikan masyarakat”. pungkasnya.