
Patroli tersebut dipimpin oleh Aipda Rynaldo Ambrita Hadi, S.H. dan rekan anggota lainnya. Kehadiran petugas di lokasi bertujuan untuk mengantisipasi tindak kejahatan 3C (Curat, Curas, dan Curanmor) serta memastikan situasi di sekitar area perbankan tetap aman dan kondusif.
Dalam kegiatan tersebut, petugas melakukan pemantauan di sekitar area mesin ATM BRI, memastikan kamera pengawas (CCTV) berfungsi dengan baik, serta mengecek kondisi fisik mesin ATM guna mencegah adanya tindakan skimming atau upaya perusakan. Selain itu, patroli juga memberikan rasa aman bagi masyarakat yang sedang melakukan transaksi keuangan.
Tidak hanya itu, petugas juga memberikan himbauan kamtibmas kepada juru parkir dan masyarakat di sekitar lokasi. Aipda Rynaldo mengingatkan agar juru parkir menata kendaraan dengan rapi dan tidak menghalangi arus lalu lintas, demi menjaga kelancaran serta kenyamanan pengguna jalan.
“Patroli ini kami lakukan secara rutin di obyek-obyek vital, termasuk perbankan, untuk mencegah potensi terjadinya kejahatan dan memberikan rasa aman kepada masyarakat,” ujar Aipda Rynaldo di sela kegiatan.
Kegiatan patroli semacam ini menjadi bagian penting dalam upaya harkamtibmas (pemeliharaan keamanan dan ketertiban masyarakat). Melalui kehadiran polisi di lapangan, diharapkan masyarakat semakin merasa aman dan tenang dalam beraktivitas, terutama di area perbankan yang rawan terhadap tindak kriminalitas.
Dengan dilaksanakannya patroli rutin di sekitar mesin ATM dan pusat kegiatan ekonomi masyarakat, Polsek Ponggok menunjukkan komitmennya dalam memberikan pelayanan dan perlindungan maksimal bagi warga Kab. Blitar.

Polsek Sananwetan Laksanakan Pengamanan Latihan Bersama PSHT 17 Cabang Kota Blitar, Ciptakan Situasi Kondusif
Polsek Sananwetan Laksanakan Patroli Kamtibmas Akhir Pekan Sambangi Obyek Wisata Makam Bung Karno
Polsek Sananwetan Laksanakan Patroli Kamtibmas Akhir Pekan, Sambangi Obyek Vital Pertokoan
Polsek Sananwetan Laksanakan Patroli Kamtibmas Akhir Pekan di Obvit Perbankan, Pastikan Situasi Tetap Aman