
Peresmian itu, ditandai dengan pemotongan tumpeng yang langsung dipimpin oleh Kapolres Blitar Kota diikuti Wakapolres dan segenap Pejabat Utama (PJU) Polres Blitar Kota.
Dijelaskan oleh Kapolres, Ruang Pusat K3I tersebut baru saja rampung direnovasi pada pekan ini. “Kedepannya, ruangan ini akan kami gunakan untuk melaksanakan rapat kepolisian. Seperti pembahasan antar fungsi dan sebagainya” katanya.
Tak hanya itu, ruangan yang dilengkapi dengan fasilitas penunjang seperti sound speaker dan layar monitor tersebut juga akan menjadi pusat kontrol untuk mengamati titik-titik lokasi jalan yang sudah terpasang CCTV.

Menyampaikan harapannya, dengan adanya ruangan tersebut Kapolres berharap segala aktivitas pelaksanaan tugas yang ada di lingkungan Polres Blitar Kota dapat terbantu sehingga mampu menghasilkan kesuksesan yang optimal.

Laksanakan Patroli Kamtibmas Rutin, Polsek Sananwetan Sambangi Obyek Wisata Istana Gebang Ciptakan Situasi Aman dan Kondusif
Laksanakan Patroli Kamtibmas Rutin, Polsek Sananwetan Sambangi Obyek Wisata Taman Kebon Rojo Guna Ciptakan Situasi Aman dan Nyaman
Polsek Sananwetan Laksanakan Patroli Kamtibmas Rutin di Terminal Patria, Cegah Aksi Kejahatan 3C
Laksanakan Patroli Kamtibmas Rutin, Polsek Sananwetan Sambangi Mini Market dan Berikan Himbauan Kamtibmas Siang Hari