Polsek Sukorejo – Aipda Sudadi, selaku Panit Binmas Polsek Sukorejo, didapuk menjadi pembina upacara di SMKN 2 Kota Blitar, Senin, 8 September 2025.
Dalam kesempatan tersebut, ia juga memberikan penyuluhan kepada para siswa terkait pentingnya disiplin, tata tertib berlalu lintas, serta bahaya kenakalan remaja dan penyalahgunaan narkoba.
Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya Polsek Sukorejo dalam membangun kemitraan dengan dunia pendidikan, sekaligus menanamkan nilai-nilai kedisiplinan dan kesadaran hukum sejak dini kepada para pelajar.
Kapolsek Sukorejo, AKP Santoso, S.H., menegaskan bahwa kegiatan seperti ini sangat penting untuk membentuk karakter generasi muda yang berintegritas dan taat hukum. “Kami ingin hadir di tengah-tengah pelajar untuk memberikan edukasi dan motivasi. Harapannya, mereka tumbuh menjadi pribadi yang bertanggung jawab, menjauhi pergaulan bebas, narkoba, serta turut menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif,” ujar AKP Santoso.
Pihak sekolah menyambut baik kegiatan tersebut dan berharap kerja sama dengan kepolisian dapat terus ditingkatkan demi menciptakan lingkungan sekolah yang aman, tertib, dan kondusif bagi kegiatan belajar mengajar.


Rumah Terendam, Tugas Tetap Jalan: Trauma Healing Mabes Polri Hadir untuk Personel Polres Aceh Tamiang
Polda Jatim Peringati Isra’ Mi’raj Pertebal Iman dan Taqwa
Kapolresta Malang Kota Tegaskan Komitmen Pendampingan Bagi Keluarga Korban Kanjuruhan
Cegah Gangguan Keamanan, Polsek Sukorejo Laksanakan Patroli dan Dialogis dengan Karyawan SPBU Tanjungsari