Wonodadi, 6 September 2025 – Kapolsek Wonodadi Polres Blitar Kota menghadiri kegiatan pengajian umum dalam rangka peringatan Maulid Nabi Muhammad S.A.W. yang dilaksanakan di lingkungan Mushola Al-Majais, Desa Pikatan RT 1 RW 4, Kecamatan Wonodadi, Kabupaten Blitar.

Dalam kesempatan tersebut, Kapolsek Wonodadi tidak hanya menghadiri acara pengajian, namun juga menyampaikan himbauan kamtibmas kepada para jamaah terkait perkembangan situasi nasional. Hal ini dilakukan untuk memberikan pemahaman kepada masyarakat agar tetap bijak dalam menyikapi berbagai isu yang berkembang.

Hasil dari kegiatan, selain tersampaikannya pesan kamtibmas, juga dilakukan dialogis bersama jamaah mengenai situasi yang marak saat ini, dilanjutkan doa bersama demi terciptanya Indonesia yang damai. Kehadiran Kapolsek Wonodadi semakin mempererat tali silaturahmi antara Polri, tokoh masyarakat, dan warga, serta mewujudkan rasa aman dan kondusif di wilayah hukum Polsek Wonodadi Polres Blitar Kota.