Dengan semakin digerakkan untuk rutin patroli akan banyak hal yang didapat, salah satunya adalah mencegah kriminalitas yang mengancam keselamatan jiwa maupun kerugian materi. Hal itu tentu menjadi perhatian banyak pihak, Polsek Udanawu melalui anggotanya terus melaksanakan patroli antisipasi tindak pidana di jalan Desa Wilayah kecamatan Udanawu agar semua masyarakat aman. Rabu, 15 Maret 2023.

Di wilayah pemukiman Desa Jati saat siang hari Polisi melakukan patroli di seputaran jalan Desa yang sepi dilewati orang saat siang hari, dengan menunjukkan diri polisi diharapkan bisa mencegah aksi-aksi pencurian maupun tindak kriminalitas lainnya. Karena di Desa merupakan tempat yang sepi jadi sasaran empuk bagi pelaku kejahatan. Hal ini perlu dilakukan dengan rutin sebab jam-jam rawan tidak diketahui kapan terjadinya niat jahat orang.

Namun semua itu dapat dicegah dengan rajin mengawasi dan memantau situasi Desa yang ada. seperti menggiatkan pos ronda oleh pemuda-pemuda, memasang banner himbauan Kamtibmas di sudut-sudut Desa. Sehingga masyarakat tau bagaimana resiko melakukan kejahatan atau tindakan tercela dan juga tau tilas cara menghindari hal tersebut. Nantinya banner akan dipasang besar bersama perangkat Desa setempat.

Masyarakat yang lewat pun juga saling tegur sapa dengan polisi karena memang sering Patroli jadi sudah sangat hafal dengan anggota Polsek Udanawu. Ini memudahkan tugas Kepolisian apabila ada tugas-tugas yang harus diselesaikan. Polisi siap melayani apapun kejadian di wilayah Udanawu dapat menghubungi Bhabinkamtibmas maupun Polsek Udanawu secara langsung. Karena kecepatan Polsek Udanawu ke tempat tidak begitu jauh jadi mudah dijangkau.

Menurut Kapolsek Udanawu AKP Anjun Sudaryanto, S. Sos saat ditemui “sudah menjadi tugas polisi bahwa semua hal yang mengancam keselamatan jiwa harus dicegah, oleh karena itu dengan meningkatkan Patroli diharapkan mampu menekan angka kejahatan di lingkup masyarakat. ” Ujar Kapolsek Udanawu