Sebagai upaya untuk menyerap secara langsung keluhan dari masyarakat, Polsek Ponggok menggelar kegiatan Minggu Kasih, Minggu (18/08/2024)
Minggu Kasih sendiri merupakan program prioritas Kapolri yang dilaksanakan dari tingkat Polda, Polres, hingga Polsek yang juga merupakan program lanjutan Quick Wins Presisi.
Kapolsek Ponggok AKP Sujarwo, S.H., M.H menjelaskan, bahwa kegiatan Minggu Kasih ini dilaksanakan untuk mendengar secara langsung curhatan dari masyarakat mengenai saran, kritikan, masukan serta aduan dari masyarakat terkait dengan pelayanan Kepolisian dan situasi Harkamtibmas di wilayah hukum Polsek Ponggok.
Kegiatan ini juga bentuk silaturahmi dan komunikasi serta Penyampaian- penyampaian tentang Kamtibmas, ditambahkan Kapolsek Ponggok bahwa kegiatan Minggu kasih merupakan upaya Polsek Ponggok dalam rangka memelihara kamtibmas guna terciptanya situasi aman.
“Nantinya kegiatan Minggu Kasih ini akan terus kami laksanakan rutin setiap hari Minggu dengan datang langsung atau mengundang masyarakat yang berada di wilayah hukum Polsek Ponggok,” tutup Kapolsek.
Polsek Sukorejo Pengaturan Lalin di Jalan Tanjung
Polsek Sukorejo Patroli Dialogis di Toko Graha Bangunan
INTEL POLSEK SUKOREJO LAKUKAN PENGGALANGAN TOKOH PEMUDA
BHABINKAMTIBMAS SOSIALISASI PENTINGNYA MENJAGA KEAMANAN