Polsek Sanankulon – Iptu Puji Winarsih selaku Kanit Sabhara bersam personel gabungan Koramil Sanankulon melaksanakan kegiatan patroli rutin kamtibmas dengan sasaran pusat perbelanjan dan pertokoan guna antisipasi tindak kejahatan. Kegiatan patroli ini juga diisi dengan penegakan disiplin masyarakat patuhi protokol kesehatan berupa himbauan serta tindakan peringatan kepada masyarakat yang tidak mematuhi protokol kesehatan berupa penggunaan masker. Hal ini untuk mencegah dan melindungi segenap warga masyarakat kita dari potensi terpaparnya Covid-19. Selasa (26/1).
Iptu Puji menjelaskan bahwa menjaga jarak dapat melindungi diri kita dari penularan Covid-19. Karena virus penyebab Covid-19 ini dapat berpindah lewat percikan air dari mulut dan hidung orang yang bicara, batuk, atau bersin atau dengan media udara.
Iptu puji juga menambahkan aga kapan pun dan di mana pun beraktivitas bersama orang lain, ingat selalu 5 poin diantaranya yang pertama selalu jaga jarak aman minimal 1 meter, hindari kerumunan. Kedua selalu hindari kontak erat seperti bersalaman dan berpelukan. Ketiga selalu memakai masker yang menutupi hidung, mulut hingga dagu. Keempat selalu cuci tangan pakai sabun atau cairan antiseptik atau hand sanitizer dan yang kelima selalu ikuti aturan pemerintah serta protokol kesehatan di ruang publik atau tempat umum lainnya. Mari lindungi diri kita dan keluarga dari potensi penularan Covid-19 dengan senantiasa patuh terhadap protokol kesehatan. ungkap Kanit Sabhara.
Polda Jawa Timur Beri Dukungan Penuh Kegiatan PLN Dalam Peningkatan Ekonomi Masyarakat
Kapolres Blitar Kota Hadiri Sertijab Bupati dan Walikota Blitar
Kapolres Blitar Kota Ikuti Vidcon Wakapolri tentang Pencegahan Pelanggaran Anggota Polri
Gelorakan Gerakan Santri Bermasker, Polsek Sukorejo Berikan Masker ke Ponpes Tarbiyatul Falah