Ratusan anggota Polres Blitar Kota menjalani pemeriksaan tes urine secara mendadak di Mapolres Blitar Kota Senin (12/03/2018).

Pemeriksaan urine secara mendadak ini dilakukan untuk memerangi peredaran narkoba, sekaligus mengantisipasi penyalahgunaan narkoba di kalangan anggota kepolisian.

Pengecekan ini langsung dilakukan oleh Dok Pol RS Bhayangkara Kediri dan didampingi oleh tim kesehatan dari Polres Blitar Kota.

Pemeriksaan dilakukan kepada seluruh Fungsi baik Perwira dan Bintara maupun PNS Polri jajaran Polres Blitar Kota.

Tampak satu persatu anggota yang akan dites urinenya diminta untuk memasukkan urine ke dalam botol kecil yang telah disediakan di sebuah toilet, dengan pengawasan ketat dari petugas Provost Polres Blitar Kota.

Sampel dari urine tersebut langsung diperiksa di tempat menggunakan alat pendeteksi Rapites oleh petugas dari Dok Pol RS Bhayangkara Kediri, sehingga hasilnya bisa langsung diketahui. Sebagian anggota juga melaksanakan Screning dan vaksinasi hepatitis B dengan cara diambil sample darah untuk dilakukan pengecekan.

Kapolres Blitar Kota AKBP Adewira Negara Siregar SIK MSi, saat mengawasi jalannya pemeriksaan urine mengatakan pihaknya akan menindak tegas jika anggota jajaranya terbukti secara positif menggunakan narkoba, apalagi sampai mengedarkan barang haram tersebut.

“Jika ada anggota dinyatakan positif menggunakan narkoba, apalagi mengedarkan narkoba, maka akan dijatuhi sanksi tegas, karena hal ini termasuk pelanggaran,” ujar AKBP Adewira

Kegiatan pengecekan urine tersebut akan dilakukan secara rutin kepada seluruh anggota Polres Blitar Kota sebagai wujud perang terhadap Narkoba.

Brigadir Dyah saat diambil sampe darah