Polres Blitar Kota – Bhabinkamtibmas dan babinsa menghadiri kegiatan menyampaikan visi dan misi serta rencana program kerja dari Cakades yang akan dijalankan pada masa periode kepemimpinannya. Jumat 13/09/2019

Acara tersebut dihadiri oleh Camat Ponggok, Bhabinkamtibmas,  babinsa, ketua panitia pelaksana pilkades desa Dadaplangu serta seluruh tokoh masyarakat desa Dadaplangu.
Berbagai cara dilakukan Calon Kepala Desa (Cakades) untuk menarik simpati pemilih dengan semangat membara bersama tim suksesnya untuk menyampaikan visi misinya dari kedua calon kepala desa.

Sementara itu, Anggota Bhabinkamtibmas menyampaikan kepada kedua calon Kepala desa harus bisa menjaga keamanan dan ketertiban. Sehingga wilayahnya tetap kondusif dan diharapkan para calon Kades agar tidak menghalalkan berbagai cara terutama yang dapat menimbulkan konflik sosial di masyarakatnya.

Mari kita sukseskan bersama dan pastikan Pilkades di Wilayah Polsek Ponggok khususnya berjalan dengan lancar, aman dan damai. Masyarakat sekarang sudah cerdas sehingga tidak mudah untuk terprovokasi. Mudah-mudahan, semua proses yang ada berjalan lancar dan aman hingga pemilihan.

Di tempat terpisah Kapolsek Ponggok Iptu Sony Suhartanto, SH dalam pelaksanaan Pilkades agar tetap guyup rukun dan bisa menambah kedewasaan dalam berkompetisi dari kedua calon, visi misinya baik. Niatnya juga baik demi kemajuan desa dadaplangu serta tidak ada kubu si A atau kubu si B, semua sama yang jadi harus tetap kita dukung demi pembangunan desa dadaplangu harapnya. Dari kesemuanya tak luput dari masyarakat yang menilai lebih cerdas untuk memilih siapa calon kepala desa Dadaplangu 6 tahun kedepan, tuturnya.

(Hms/aluk)