Polsek Sanankulon – Kegiatan patroli obyek vital Polsek Sanankulon dengan sasaran Perbankan dan ATM saat malam hari terus dilakukan. Sembari berdialogis dengan satpam, Aiptu Rudi tetap menyampaiakan himbauan kamtibmas maupun prokes. Selasa (9/8/22). Aiptu Rudi menjelaskan bahwa kegiatan patroli ini merupakan langkah antisipasi terhadap gangguan kamtibmas yang dapat terjadi. “Kami berdialogis dengan satpam untuk bersama jaga keamanan lingkungan tempat kerja serta tetap awasi disiplin prokes berupa cuci tangan yang telah disediakan”. ucapnya.

Sembari melaksanakan patroli untuk memelihara situasi kamtibmas dari potensi gangguan kemanan yang dapat mengancam kondusifitasan wilayah, kami tetap menghimbau kepada masyarakat untuk meningkatkan kepedulian dan kesadaran akan disiplin menerapkan pola hidup sehat. imbuhnya.

Secara terpisah Kapolsek Sanankulon AKP Budi Agus S, S.H. mengatakan bahwa kegiatan patroli multi sasaran terus dilaksanakan oleh anggota. “Tujuannya tidak lain adalah untuk memberikan jaminam keamanan dan kenyaman bagi masyarakat. Selain itu walapun kondisi pademi sudah mulai membaik, namun demikian masyarakat harus tetap waspada terhadap potensi paparan penyakit. Semakin banyak yang menccegah, semakin banyak pula yang terlindungi”. pungkas Kapolsek.