Personil Polsek Udanawu yang merupakan jajaran Polres Blitar Kota melaksanakan pengamanan pembagian Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT), di Balai Warga Desa Sukorejo Kecamatan Udanawu Kab. Blitar

Pengamanan Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) dipimpin langsung oleh Kapolsek Udanawu AKP Eko Suryadi, S.H. dan Bhabinkamtibmas Desa Sukorejo.

BPNT 2019 merupakan Program Pemerintah pengganti Rastra, dari kementrian sosial yang bekerjasama dengan Bank BRI dan Kepolisian Negara Republik Indonesia.

Disela sela menunggu giliran petugas pam selain melakukan Pam dan pemantauan, Bhabinkamtibmas Polsek Udanawu polres Blitar Kota Bripda Akbar Budi P. juga berikan himbauan kepada warga untuk mencegah penyebara Covid-19 dengan cara mematuhi protokol kesehatan yaitu jaga Jarak, gunakan masker serta sering mencuci tangan menggunakan sabun di air yang mengalir.

” Diharapkan agar warga mematuhi protokol kesehatan yaitu jaga Jarak, gunakan masker serta sering mencuci tangan menggunakan sabun di air yang mengalir untuk mencegah penularan Covid-19,” Ucap Bhabinkamtibmas.

Salah seorang warga Desa Sukorejo Kecamatan Udanawu yang mendapatkan BPNT mengaku sangat bersyukur dan akan memanfaatkan sebaik mungkin”. Ujarnya.

Kapolsek Maduran AKP Eko Suryadi, S.H. menyatakan bahwa pelaksanaan pengamanan pada saat penyaluran bantuan bagi masyarakat merupakan wujud pelayanan agar pelaksanaan dapat berjalan lancar aman dan kondusif.