Kapolsek Sananwetan Kompol Wahyu Satria Widodo melaksanakan kunjungan silaturahmi ke kecamatan Sananwetan kota Blitar, Dalam kunjungannya tersebut Kapolsek Sananwetan di dampingi oleh Panit Lantas Iptu Datuk S SH, Panit binmas Ipda Loudvy Efendi beserta Anggota Bhabinkamtibmas , Senin 29 Agustus 2022, Siang

Kegiatan kunjungan silaturahmi Kapolsek Sananwetan beserta anggota langsung di temui camat Sananwetan Bpk Purwanto, AP, Selanjutnya Kapolsek Sananwetan bersama dengan camat Sananwetan berbincang santai di Aula kecamatan guna membahas situasi dan kondisi di wilayah kecamatan Sananwetan

Kapolsek Sananwetan Kompol Wahyu Satria Widodo mengatakan Kegiatan kunjungan silaturahmi ini rutin kami laksanakan baik berkunjung ke kecamatan,Koramil tokoh masyarakat, tokoh Agama dan tokoh pemuda serta semua stakeholder yang ada di wilayah hukum Polsek Sananwetan hal ini bertujuan untuk memperkuat tali silaturahmi serta penyamaan persepsi dalam menjaga keamanan dan kedamaian di kecamatan Sananwetan.

“Syukur Alhamdulillah situasi dan kondisi wilayah hukum Polsek Sananwetan Polres Blitar kota sampai saat ini dalam keadaan aman dan kondusif masyarakat dapat melaksanakan aktifitasnya sehari – hari dengan perasaan nyaman dan aman ini semua berkat kerjasama yang baik oleh semua lapisan masyarakat serta sinergitas 3 pilar yang sangat kuat” Imbuh Kompol Wahyu Satria Widodo.