Polres Blitar Kota, 23/6/2017

Menjelang hari Raya idul Fitri 1438 H tepatnya H-2. masyarakat yang melakukan aktifitas perjalanan jarak jauh untuk berlebaran dengan keluarga di kampung halaman atau lebih kerennya dengan istilah mudik secara garis besar meningkat drastis. Dikarenakan pada hari ini jumat tgl 23 juni 2017 banyak perkantoran dan dinas sudah mulai cuti liburan.  Pada kesempatan kali ini banyak para pemudik yang pada hari ini mulai bepergian. Tak ubahnya juga di stasiun kota Blitar,  banyak pemudik yang menggunakan kereta api. Dengan berbagai macam alasan yang antara lain adalah simple mudah murah dan cepat.  Dengan begitu kereta api masih mendominasi sebagai angkutan mudik paling diminati.

Melihat fakta dan kejadian tersebut diatas maka Pada patroli kali ini jumat tanggal 23 juni 2017 pelaksananaan dimulai pukul 08.30 wib hingga selesai. Dalam pelaksanaan patroli tersebut kidul 1 selaku kapospam (kepala pos pengamanan) selalu berperan aktif untuk tidak bosan bosan melakukan pengecekan dan kontrol anggota untuk bisa melakukan tugas tugas kepolisian dengan baik.

kapolsek kepanjen kidul.  KOMPOL sugeng pamudji. SH. Menjelaskan bahwa petugas jaga sudah terploting sesuai dengan plot masing masing. Baik yang di pos pelayanan alun alun atau pos yang berada di lokasi stasiun kereta api.hanya perlu sering meningkatkan dan memotivasi anggota untuk lebih giat bekerja. Dengan harapan masyarakat yang memerlukan bantuan maupun pelayanan kepolisian biasa tercukupi dan terayomi. Juga biar masyarkat yang mudik dan yang melakukan aktivitas jual beli merasa aman dan nyaman.

Dan pada saat dilaporkan jumlah pemudik di hari H-2 tersebut mengalami kenaikan yang cukup drastis dari sebelum nya sekitar 35 % hari ini bisa mencapai 60 % . Namun meskipun lonjakan pemudik di stasiun kota Blitar meningkat, situasi maupun arus lalin tidak mengalami kemacetan dan masih cenderung lenggang. (Rbt)