Hadir dalam rangka antisipasi kerawanan pemilu setempat. Meriahnya kegiatan pemilihan ketua RT dan RW di Desa Temenggungan Kec. Udanawu Kab. Blitar dengan cara pilihan langsung seperti pemilu, Bhabinkamtibmas pantau dan awasi langsung kegiatan tersebut agar berjalan dengan lancar dan aman serta mendapatkan pemimpin yang baik dan amanah. Selasa, 7 Februari 2023.

 

Dengan hadirnya Kepolisian di lokasi pemilihan, membuat para warga semakin antusias dalam mengikuti pemilihan ketua RT RW setempat dan menantikan siapa pemenangnya dari setiap pilihan. Bertempat di Balai Desa Temenggungan Kec. Udanawu para warga sudah berkumpul pukul 08.00 WIB untuk mengikuti pembukaan oleh kepala Desa. Kegiatan ini rutin dilakukan setiap 5 tahun sekali ketika jabatan RT/RW sudah selesai akan diadakan pemilihan umum kembali.

 

Batas waktunya hingga pukul 12.00 WIB , dilaksanakan selama 3 hari. Karena yang mengikuti adalah 5 RW dan 15 RT jadi memerlukan waktu yang tidak cukup sehari saja. Menurut warga ini merupakan edukasi bagi para pemuda yang belum pernah melakukan pemilu sebelum menghadapi musim tahun politik 2024 mendatang. Sehingga terobosan Desa Temenggungan sudah sangat bagus.

 

Kehadiran polisi dilokasi sangat membantu sekali karena membuat situasi menjadi lebih aman dan nyaman sebab keramaian seperti ini berpotensi terjadi tindakan diluar pelanggaran. Oleh sebab itu keamanan wilayah Desa Temenggungan menjadi kondusif dan dapat dinikmati banyak pihak.

 

Menurut Kapolsek Udanawu AKP Anjun Sudaryanto, S. Sos saat ditemui “Polsek Udanawu berkomitmen dalam hal pengamanan kegiatan masyarakat pemilihan ketua RT RW Desa Temenggungan Kec. Udanawu sehingga tercipta suasana yang aman dan tertib. ” Ujar Kapolsek Udanawu