Maraknya aksi pencurian sepeda motor yang beredar luas dimedia sosial menjadi salah satu fokus perhatian Polsek Udanawu. Salah satunya dengan mengintensifkan patroli ke kawasan persawahan dengan mengingatkan para petani agar tidak lalai mengamankan kendaraan mereka saat ditinggal beraktivitas.
Menyikapi kejahatan konvensional tersebut Polsek Udanawu yang dipimpin Aipda Syamsul menyambangi para petani yang tengah beristirahat setelah mengolah sawah dengan menyampaikan pesan kamtibmas terkait maraknya pencurian sepeda motor di persawahan.
Kapolsek Udanawu AKP Gawik Wahyuti mengatakan, ” persawahan sangat rawan tindak kriminalitas. Salah satu yang menjadi perhatian adalah pencurian kendaran bermotor milik para petani.Hal ini lantaran Kec.Udanawu sebagian besar wilayahnya merupakan lahan pertanian.
Selama patroli ke bulak persawahan, personel Polsek Udanawu masih banyak mendapati petani yang lalai dalam menjaga kendaraannya saat ditinggal ke sawah.”Para petani harus lebih berhati-hati dalam memarkirkan kendaraan bermotornya saat ditinggal menggarap sawah. Pastikan motor terparkir di tempat yang dapat dipantau dan harus dipastikan sudah dikunci,” ungkap Kapolsek Udanawu.
Jika mengalami kejadian darurat seperti gangguan kamtibmas dan atau membutuhkan kehadirian anggota Polri, dulur bisa langsung menghubungi Call Center 110 (bebas pulsa/gratis) atau #laporpakkapolres di Nomor 081-136-061-10.
Sambang serta dialogis bhabinkamtibmas polsek Udanawu dalam memberikan pesan ketahanan pangan kepada petani
PERSONIL POLSEK UDANAWU LAKSANAKAN PATROLI DAN DIALOGIS DI POS KAMLING SAMPAIKAN HIMBAUAN KAMTIBMAS
ANTISIPASI CURANMOR DAN KEJAHATAN LAINYA DIKAWASAN PERSAWAHAN POLSEK UDANAWU LAKSANAKAN PATROLI
Dialogis bersama dengan masyakat wujudkan situasi yang aman dan kondusif diwilayah hukum Polsek Udanawu