Dalam rangka mendukung pemerintah Indonesia dalam menangani, menanggulangi dan mencegah penyebaran virus Corona atau Covid-19, Bhabinkamtibmas Desa Tunjung Kecamatan Udanawu Kabupaten Blitar laksanakan sambang desa dan mengajak warga masyarakat untuk ikut vaksin dengan tujuan untuk merangsang kekebalan tubuh sehingga bisa mengurangi resiko penularan virus covid 19.

Briptu Rauf Alkabbir yang berdinas di Polsek Udanawu dan sekaligus menjabat Bhabinkamtibmas Desa Tunjung, selalu aktif dalam melaksanakan sambang desa binaanya. Hal ini sudah menjadi tugas pokoknya sebagai Bhabinkamtibmas yang selalu hadir di tengah tengah masyarakat desa Tunjung untuk menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat.

Briptu Rauf di temani rekan kerjanya melaksanakan sambang desa dan telah mengajak warga masyarakat untuk melaksanakan Vaksin Covid-19 yang akan dilaksanakan pada hari Senin tanggal 14 Juni 2021 yang di mulai pukul 08.00 wib sampai dengan selesai. Mengingat vaksin ini sangat penting demi kesehatan, dengan Vaksin Covid-19 dapat merangsang sistem kekebalan tubuh dalam melawan virus Corona, dapat mengurangi resiko penularan Covid-19, Ketika tertular Covid-19 Vaksin dapat mencegah terjadinya gejala yang berat dan dengan Vaksin akan mencapai imunitas kelompok.

Untuk itu di himbau warga masyarakat agar datang dalam jadwal vaksinasi Covid-19 di kantor Desa Tunjung Kecamatan Udanawu Kabupaten Blitar besok Senin dan jangan takut disuntik. Selain itu di himbau agar warga masyarakat tidak terpengaruh dengan adanya berita berita Hoax yang beredar melalui media masa maupun media elektronik.