Nglegok (28/5/2019).Sebagai salah satu upaya untuk memberikan rasa aman dan nyaman bagi umat muslim di wilayah kecamatan nglegok dalam melaksanakan kegiatan ibadah sholat tarawih, anggota Polsek nglegok siap memberikan pengamanan yang optimal dalam pelaksanaan ibadah tersebut.

Berkaitan dengan hal tersebut,Pada malam hari ini anggota Polsek nglegok Polres Blitar kota Aiptu Supriono beserta anggota melaksanakan pengamanan kegiatan sholat isya dan tarawih di masjid mustawan kelurahan nglegok kecamatan nglegok kabupaten Blitar.

Dalam pelaksanaan pengamanan kegiatan ini dilaksanakan setelah ba’da sholat magrib dan memasuki waktu sholat isya anggota Polsek nglegok dengan menempatkan kendaraan patroli back Bone dengan lampu rotator menyala di depan masjid mustawan nglegok.

Dalam kegiatan tersebut Anggota Polsek nglegok dengan melaksanakan pengamanan dengan membantu menyebrangkan jamaah yang akan melaksanakan kegiatan sholat isya dan tarawih di masjid mustawan nglegok.

Kegiatan pengamanan ini dilaksanakan secara rutin oleh anggota Polsek nglegok selama dalam bulan suci ramadhan ini.

Menurut Kapolsek nglegok AKP AGUS HENDRO TRI.S SH menyatakan bahwa kegiatan pengamanan sholat tarawih ini sebagai bentuk Perlindungan,Pengayoman dan Pelayanan kepada masyarakat melalui pelaksanakan kegiatan ibadah.sehingga diharapkan kegiatan ini dapat memberikan rasa aman dan nyaman bagi umat muslim dalam menjalankan ibadah terang Kapolsek nglegok.